Jumat, 22 Februari 2013

The Son of Neptune - Rick Riordan

Genre : fantasy

author : Rick Riordan

penerbit : PT Mizan

hlm : 536

THE SON OF NEPTUNE




sinopsis :

"Di selatan, di Negeri Nirdewa, mahkota legiun bersemayam. Terjatuh dari es, Putra Neptunus akan tenggelam."

saat terbangun dari tidur panjang, selain namanya sendiri Percy hanya bisa mengingat satu nama lain Annabeth. Dia tidak bisa mengingat asal usulnya ataupun penyebab banyak monster mengejar dan ingin membunuhnya. Tubuh Percy secara reflek berusaha melawan mereka dan bertahan hidup selama mungkin.

dalam pelariannya dari para monster, Percy menemukan sebuah perkemahan khas Roma. Perkemahan yang ternyata berisi anak-anak blasteran. Namun, Percy merasa itu bukan tempatnya, walaupun dia tidak tahu apa alasannya. Dan, di sana dia menemukan sebuah ramalah yang harus dijalaninya.

Bersama dua rekan barunya - Hazel dan Frank, Percy pun menjalani misi berbahaya untuk mencegah sebuah perang besar.

Review :

Mr Riordan back...

with second books from 'The Heroes of Olympus"

kali ini si Percy kembali  #sorak sorai tapi dikerjain ama Hera yang ingin menyatukan dua perkemahan (romawi dan yunani) #ew padahal banyak dendam lama diantara dua perkemahan tersebut.

Dengan mesranya si Percy cuma inget ama si Annabeth *so sweet...

pertemuan ntara June/Juno (hera from romawi) dengan Percy yang sedang dikejar-kejar dengan gorgon, Percy yang harus menggendong June/Juno melewati sungai tiberis  sehingga Percy kehilangan tanda Achilles (note : tanda ini yang membuat Percy kebal akan kematian kecuali di satu titik yang menghubungkan dia dengan kefanaannya).

kalau di buku pertama menceritakan Jason yang berasal dari perkemahan romawi dan nyasar di perkemahan yunani, kali ini Percy yang nyasar di perkemahan romawi...

Ada beberapa perbedaan yang membedakan antara kedua perkemahan itu, bentuk kotanya, sistem perkemahan (seandainya kamu tau mengenai pasukan romawi maka kamu pasti tau bahwa perkemahan romawi juga memiliki pasukan pasukan sendiri berbeda dengan yunani yang membeda-bedakan tiap anak dewa), nama-nama dewanya, ada masa pengabdian yang harus dijalani oleh pekemah romawi, mata uangnya de el el.

Perkemahan Romawi dipimpin oleh praetor Legiun XII yaitu Reyna, dan di kemudian hari Percy dipilih menjadi praetor untuk menggantikan Jason, walaupun dihalang-halangi oleh salah satu pekemah romawi yang sangat menyebalkan yaitu octavian yang juga sangat menginginkan kekuasaan seorang praetor.

seperti buku I, buku II ini bercerita dari beberapa sudut pandang, ga cuma Percy aja....ada Hazel dan Frank...

Hazel yang ternyata adiknya adalah Nico di Angelo (seandainya kamu tidak tahu atau lupa, info : nico ini anak hades (pluto di romawi) di buku olympian....) Nico sudah kenal ama Percy, sedikit dendam karena kakaknya meninggal akibat percy tdak bisa menyelamatkannya, di buku ini Nico pura-pura ga kenal ama Percy.

dari perkemahan romawi tersebut, percy dkk dapet tugas untuk mencari panji romawi yang hilang sudah sangat lampau dan beberapa pasukan pernah ditugaskan untuk mencari tapi ga ada yang pernah balik.

tugas tersebut sedikit banyak memperlihatkan siapa frans, hazel sebenarnya *takuuut

Frans yang keturunan mars (ares di yunani) dan ibunya keturunan neptunus...bisa dibilang frans adalah sepupu sekian kali sekian dari Percy, dia punya kekuatan super hebat (bisa berubah bentuk semaunya) tapi di balik kekuatan pasti ada kelemahan...hidup frans tergantung dengan kayu bakar...kalau terbakar habis ya cukup sekian, makanya dia super takut dengan api...

Hazel yang merupakan keturunan pluto (hades di yunani) sebetulnyaaa sudah mati berpuluh2 tahun yang lalu (produk tahun 1920-an kalo ga salah) dia punya kemampuan (ga penting : kutukan harta) bisa menemukan emas, perak, ruby dkk yang ukurannya bisa bikin kita makhluk fana mendelik saking besarnya (cobaaa di jadiin duit) cuma sayangnya barang siapa yang mengambil dia bakal hidup sengsara bahkan mati *upst
hazel yang merasa bersalah karena akibat kutukannya dia kehilangan teman baiknya (sammy)

aku lebih suka buku ini, walaupun diceritakan bahwa hazel pacaran dengan frans akhirnya bahkan dipercaya memegang kail kehidupan si frans (which is kayu bakar) tapi gaya pacaran mereka ga bikin neg kaya pacaran si Jason n Piper (#sirik) entah kenapa aku antipati sangat pake banget ke tokoh piper.

buku ini super tebal hehehe jadi buat para pembaca yang tipis-tipis pasti mengeluh setengah mokad...

paling suka dengan buku-buku Rick Riordan karena kita bisa ngerti nama-nama dewa, kisahnya seperti apa dan karena dikisahkan dengan masa sekarang makanya ga terlalu pusing untuk mengerti maksud dan kisah bukunya.

Rick juga pintar meramu tokoh-tokoh, dan kemampuannya akan sejarah romawi ama yunani sangat terlihat dari buku-bukunya...

untuk genre fantasi aku sangat merekomendasikan buku ini...

Tidak ada komentar: