Sabtu, 27 April 2013

Beverly Barton - the dying game

author : beverly barton

judul : the dying game

hlm : 547

penerbit : Dastan




buku ini emang re-read, tapi sebagai maniak misteri aku suka banged semua buku beverly jadi seringkali aku suka re-read beberapa judul favorit (padahal semuanya aku baca lagi)

kali ini author membuat cerita dengan tokoh utamanya salah satu anggota dari powell agency, si lindsay dengan kliennya judd walker yang kehilangan istrinya karena pembunuh berantai.

pembunuh berantai yang hobbynya mengoleksi nilai dengan membunuh para mantan ratu kecantikan, jadi istri si judd ini dibunuh oleh si pembunuh berantai karena merupakan mantan ratu kecantikan.

dan saking cintanya ama istrinya, setelah dibunuh si judd jadi kaya orang gila dan dingin ga punya perasaan.

lindsay dan judd dipertemukan karena kasus pembunuhan sang istri, dan diam2 lindsay jatuh hati kepada judd sayangnya si judd suka nyakitin si lindsay.

si pembunuh tentu saja terus dan terus membunuh sehingga akhirnya si lindsay demi cintanya kepada judd mengajukan diri menjadi umpan.

aku suka plot dan jalan ceritanya, jadi aku rekomendasikan untuk membaca ini.

Perburuan Terakhir - Beverly Barton

Genre : misteri

judul : perburuan terakhir

author : Beverly Barton

hlm : 501

penerbit : Dastan



sinopsis :

Nicole, istri Griffin Powell, menghilang ketika sedang menghabiskan waktu di pondok pribadinya, jasad pengawalnya ditemukan di jurang setelah tewas ditembak terlebih dahulu. menggunakan semua sumber daya Powell agency, griff berusaha menemukan Nic.

review :

seperti biasa beverly barton sukses membuatku ketar ketir dan gemretek ama tokoh griffin yang punya masa lalu sangat kelam sehingga sangat dekat dengan yvette dan sanders karena berbagi neraka. dan aku kasihan ama Nic yang dengan suksesnya berada di garis terluar hubungan mereka, walau tentu saja cinta dan status ada di nic, tapi siapa sih yang mau suaminya dekat dengan wanita cantik, dll.

disini si nic diculik sehingga merasakan mengapa griff menyembunyikan rahasianya, tapi karena ak pribadi sangat tidak suka berahasia jadi masih jengkel ama griff, seandainya teringat pas griff melamar nic dia bilang akan berbagi segalanya dengan nic tapi nyatanya...booong...

upst kok emosi yak...yah karena gr2 masa lalu griff yang masih mengejar griff akhirnya nic diculik deh :(

sangat sebal jg ama tokoh yvette yang sempat memaksa griff agar mendahulukan dia drpd nic...dengan alasan yang menyeramkan, dl pernah dipaksa sampai memiliki anak walau ga tw itu anak siapa...

seri griffin dan nic menurutku bagus walau seringkali mangkel ama griff yang mementingkan masa lalunya, dan ujung2nya pas nic diculik bru deh ngerasa nyesel abis2an...

Walking Disaster

author : Jamie Mc Guire

baca via epub :)

seandainya sudah baca beautiful disaster yang ngebahas mengenai hubungan abby + travis dari abby pov, kali ini Jamie McGuire menerbitkan cerita baru dengan travis pov.



tentu saja selalu menarik untuk mengetahui jalan pikiran kedua belah pihak, apalagi dari sudut pandang laki-laki dimana untuk kita para wanita (pria adalah makhluk mars - susah dimengerti)...

begitupula saat kita membaca walking disaster ini, kita akan mengetahui perasaan travis kepada abby, bagaimana seseorang travis yang biasa pindah-pindah wanitah bisa jatuh cinta kepada abby..dan menggunakan berbagai cara supaya bisa dekat dengan abby.

kalau belum pernah baca beautiful disaster, aku saranin lebih baik baca :D biar lebih manteb...fyi ini cerita mengenai seorang abby yang mempunyai ayah penjudi dengan seorang travis yang seorang petinju.

seri disaster adalah novel yang aku sukai karena ceritanya ga begitu berat dan aku suka sangat dengan tokoh travis yang memperjuangkan cintanya dan ga malu2 memperlihatkan ke dunia kalau dia cinta ama abby, bahkan dengan segala tingkah polah abby dia masih sabar ke abby.

aku ga mau panjang lebar ngebahas novel ini, karena patut untuk dibaca!!!


Rabu, 17 April 2013

Harry Potter and the order of the phoenix

author : JK Rowling

title : Harry Potter and The Order Of The Phoenix

page : 1200 hlm

penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama

sinopsis :

Dumbledore menurunkan tangannya dan menatap Harry melalui kacamata bulan - separonya. "sudah waktunya bagiku." katanya. "untuk memberitahumu apa yang seharusnya kuberitahukan kepadamu lima tahun lalu, Harry. Duduklah, aku akan mengungkapkan segalanya."

Tak diragukan lagi tahun kelima Harry Potter bersekolah di Hogwarts merupakan tahun yang sangat penting. Kini ia berusia limabelas tahun dan sebagai remaja ia mengalami gejolak masa muda yang mengubah beberapa sifat dasarnya. Ia akan menjalani ujian OWL yang menegangkan, yang menentukan akan jadi apa dirinya setelah lulus. Ia sering sekali bertengkar dengan Cho, sehingga bukan tidak mungkin hubungan mereka putus. dan ketika ia berkelahi dengan Draco Malfoy, peranannya sebagai seeker tim Quiditch Gryffindor terancam. Semua ini membuat Harry begitu nelangsa, sehingga untuk pertama kalinya ia ingin sekali meninggalkan Hogwarts.

Di tengah semua kegalauan itu, Lord Voldemort dengan kekuatan sihirnya yang luar biasa terus menerus menghantui Harry. tanpa henti Pangeran kegelapan menyiksanya melalui bekas lukanya dan akhirnya memaksa Harry bertarung mati-matian melawan para Pelahap Maut, dan puncaknya adalah ia harus menyaksikan kematian seseorang yang amat dicintainya.

review :

Buku yang super duper tebal 1200 halaman :matabelo:

berhubung koleksiku banyak menghilang jadi mau gak mau aku suka loncat-loncat bacanya ~alasan.

Dalam buku ini aku sedikit banyak bete dengan ababilnya si Harry :nohope:, seperti dalam sinopsisnya yang ngebahas bahwa gejolak masa muda mengubah beberapa sifat dasar, yeah baru halaman awal2 sudah terlihat betapa ababilnya si harry.

ngerasa sok penting karena sudah banyak bertarung, kena sial...lupa dia bahwa dia tuh masih remaja :hammer:

si Harry menolong dudley dari serangan dementor dengan expecto patronumnya *uwaaa ngarep aku punya tongkat sihir dan bisa expecto patronum :D

tapi karena itulah si Harry terkena beberapa masalah, karena penggunaan tongkat sihir di luar waktu sekolah :o harus menghadiri sidang di kementerian sihir, di buku ini akhirnya dijabarkan dimana, dan dijelaskan macam mana bentuknya :o *daya khayal meningkat ngebayangin kementerian sihir

di luar masalah tongkat sihir dan sidangnya si harry masih terkena masalah-masalah lain, mendapat musuh baru yaitu prof umbridge sehingga tidak boleh ikut quiditch, harus belajar occlumancy kepada musuh bebuyutannya yaitu prof snape, dijauhi ama dumbledore, dannn di tahun inilah si Harry ada ujian yaitu OWL, then ada masalah ama si cho chang...

tapi ada beberapa momen yang patut dikenang dari buku ini :p si ron yang cemburu karena hermione dekat ama si viktor krum, si kembar weasley yang ngerjain si umbridge dan suwer ewer2 deh eyke bencih ama si umbridge *pengen nendang

aku ga bakal nyeritain banyak-banyak mengenai momen si harry, takutnya spoiler booo...

yang jelas buku dari JK Rowling terutama harry potter series itu ga pernah ngebosenin untuk dibaca berulang ulang kali, heran dengan kepala JK Rowling yang penuh dengan fantasi dan setiap kali terbit buku baru semakin tebal dan semakin bagus, biasanya pengarang lain kalau bikin seri yg bagus cuma no-no awal.

teringat film tentang si JK Rowling di diva universal kemarin, wow dari kecil dia sudah terbiasa berfantasi dan beruntung banged keluarganya sangat mendukung hobbynya itu.

reccomended deh buku ini untuk dibaca ;)

Rabu, 10 April 2013

Selasa, 09 April 2013

Shadow Of Power

author : Steve Martini

genre : mistery

penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama

halaman : 584

sinopsis :

Seorang penulis dibunuh dengan kejam ketika melakukan tur publisitas. Sebagai provokator sastra yang selalu menginginkan tajuk berita utama, bukunya yang terakhir mungkin melangkah terlalu jauh. inspirasinya tentang bahasa rahasia yang terkubur dalam konstitusi Amerika Serikat dan berbagai petunjuk tentang kedashyatan surat Thomas Jefferson yang lama hilang, mungkin sudah cukup untuk menghasilkan robekan yang tidak mampu diperbaiki kembali pada lembaran bangsa ini...dan mungkin mendorong pemuda berdarah panas melakukan pembunuhan. Namun Paul Madriani menduga pemuda bermasalah yang memiliki koneksi gelap itu dikambinghitamkan untuk menutupi sesuatu yang jauh lebih mematikan  dan membusuk di jantung politik Amerika. setelah peristiwa menghilangnya hakim Mahkamah Agung yang misterius, Madriani harus bertahan cukup lama untuk menemukan berbagai jawaban merusak yang tersembunyi di balik bayangan kekuasaan.

Review :

pertama kali lihat di gramedia (fyi demi keisenganku belanja novel di gramedia seminggu dua kali atau lebih akhirnya aku buat member gramedia juga, lumayan diskon 10 %) aku lihat ada buku terbaru steve martini.
Aku fans Mr Martini, aku orang hukum dimana sehari-hari bergelut di bidang hukum walauuuu bukan di pidana...jadi terpaksa membelok dari mau beli historical romance akhirnya beli buku ini.

Aku ga begitu suka dengan power dan kekuasaan, including politics...jadi aku pas beli buku agak ragu juga sih...karena bagaimanapun bagi orang politik atau yang mempunyai kekuasaan, mereka berlindung di balik tabir kekuasaan. contoh ga usah dari buku aja deh, my mom baru aja ribut ama aparat di warung (fyi my mum punya warung makan) yang mabok-mabokan tapi ga mau disalahkan dan diperingatkan bahwa mengganggu kenyamanan.

eniwey bahas soal buku ini, suasana politiknya lumayan kental karena ngebahas soal perbudakan dan konstitusi dimana sebetulnya di amerika yang dikatakan negara bebas untuk berekspresi masih mendukung perbudakan (dalam artian membeda-bedakan ras).

steve martini adalah jagoan meramu dari awal sidang sampe terakhir, tapi kayaknya dalam beberapa buku jarang diceritakan orang yang dibelanya dihukum. mungkin bagi sebagian orang bakal bosen kalau baca ini karena ga dicritakan secara detil mengenai proses pembunuhan, pengejaran si pembunuh dsb. Steve membahas mengenai proses peradilan disana, tawar menawar hukuman, mengajukan bukti dan saksi dkk.

cuma sayang di buku ini bagian akhir ga begitu seru, dan entah bagian translatenya amburadul atau emang bagian tsb njlimet tapi ada beberapa bagian yang aku harus baca beberapa kali baru aku mudeng maksudnya.

pas bagian akhir juga si madriani tahu yang jahat siapa kesannya memaksa karena dari riuhnya sidang tiba-tiba sudah pemaparan kenapa dan siapa yang jahat.

tapi overall, buku ini layak baca bagi penggemar proses hukum tapi masih lebih bagus buku-buku lain...

;)

Sabtu, 06 April 2013

masterpost buku bantal reading challenge ;) Are You Strong Enough To Read Big?

lagi jalan-jalan di blog mata-peni eh nemu reading challenge baru, iseng-iseng coba ikutan ah, siapa tahu keberuntungan lagi berada di pihakku... #ngarep

yang punya gawe nih di Ngidam Buku, kurang tahu juga sih buku yang kemarin aku review sebelum aku daftar bisa dimasukkin gak...ntar deh cari info...

Syarat buku yang dibaca:
  • Jumlah halaman di atas 500.
  • Supaya kesan seksi dan sensasi tebalnya terasa (>_<), tidak boleh berupa ebook atau audio book, kecuali jika ada alasan khusus (hubungi saya kalau kamu merasa sangat perlu pengecualian).
  • Manga, graphic novel, buku dengan banyak ilustrasi (contoh: Hugo Cabret), tidak diperbolehkan.
kebetulan nih koleksi bukuku emang kebanyakan bantal semua, alias tebel-tebel...



untuk kelas yang aku ikuti untuk sementara ini sih kelas berat deh - yaitu membaca lebih dari 8 buku...

link review :

1. Steve Martini - The Judge
2. Sandra Brown - tough customer
3. Steve Martini - Shadow of Power
4. JK Rowling - Harry Potter dan orde phoenix
5. Rick Riordan - The son of neptune
6. beverly barton - perburuan terakhir
7. beverly barton - the dying game

Steve Martini - The Judge

author : Steve Martini

judul : The Judge

penerbit : PT. Gramedia Pustaka Utama

jumlah halaman : 624 hlm


sinopsis :
Hakim Armando Acosta ditahan atas tuduhan mencoba melakukan prostitusi. beberapa orang, termasuk Paul Madriani, yang dulu pernah bermusuhan dengan sang hakim, bersimpati padanya.  Karena dikucilkan dan diejek rekan-rekannya di pengadilan tinggi, Acosta terpaksa meminta Paul menyelamatkan kariernya dari ancaman hukuman.  Mula-mula Paul menolak permintaan Acosta, namun ketika pembela Acosta yang sebelumnya dipaksa melepaskan kasus itu oleh jaksa wilayah yang berusaha keras balas dendam, Paul harus maju menggantikannya untuk membela sang hakim.

ketika kasus itu berlangsung, wanita muda yang ditugaskan menjebak sang hakim ditemukan tewas akibat pembunuhan keju, dan acosta lah tertuduh utamanya.  alasannya? wanita itulah satu-satunya orang yang bisa memberikan kesaksian yang memberatkan sang hakim. dengan adanya tuduhan pembunuhan itu, paul menghadapi kasus yang paling berat, meresahkan dan kompleks dalam kariernya.

review :

novel ini terbitan lama dari gramedia, 1998...bukunya tebal, bagi penyuka novel misteri dan pengadilan di amerika sono, wajib membacanya...steve martini selalu mampu meramu pengetahuan akan proses pengadilan disana, pembelokan hukum yang dilakukan aparat (kayanya dimana-mana aparat suka semena-mena yak).

hakim yang biasa sewenang-wenang di atas kursi hakim kali ini harus duduk di kursi panas, menghadapi tuntutan prostitusi yang berlanjut menjadi pembunuhan. hakim yang merasa paling benar kali ini harus menyerahkan masa depan hidupnya di tangan pengacaranya.

disini steve martini menceritakan bagaimana demi gengsi akan status hakim, seorang manusia walaupun menghadapi hukuman yang berat masih berani berbohong. hakim juga manusia booo...

aku selalu suka karangan steve martini karena siapa penjahatnya baru ketahuan pas akhir novel dan biasanya ya orang dekat si Paul...

Sandra Brown - Tough Customer

Author : Sandra Brown

terbitan : PT. Gramedia Pustaka Utama

jmlh halaman : 656 halaman

sinopsis :

Dodge Hanley dikenal sebagai detektif swasta yang tak ragu melanggar peraturan demi menangkap pelaku kejahatan. Itulah sebabnya ia dihubungi Caroline King, mantan kekasihnya tigapuluh tahun lalu, untuk dimintai bantuan. Ada penguntit yang hendak membunuh Berry (Putri Mereka) putri yang tak pernah dikenalnya. Meski berharap punya segudang alasan untuk menolak permintaan Caroline, akhirnya Dodge menyerah karena satu alasan : rasa bersalah.

mendapat kesempatan kedua untuk terlibat dalam kehidupan putrinya, Dodge bahu membahu dengan deputi sherif Ski Nyland memburu Oren starks, si penguntit yang masih berkeliaran. Namun situasi menjadi semakin serius karena pria genius namun gila itu kini justru menambah daftar korban, dan tidak akan berhenti sebelum tujuannya tercapai, yaitu membunuh Berry.

Review :

Gramedia sedang aktif nerbitin novel-novel Sandra Brown ama Linda Howard...hampir setiap minggu novel bermunculan...mungkin efek banyak penerbit baru bermunculan.

eniwey, sandra brown emang pinter meramu novel misteri, campuran drama percintaan dengan pembunuhan tentu menarik perhatian khalayak pembaca, sudah terjamin kalau novel Sandra Brown pasti menarik.

Lumayan tebal bukunya, normalnya emang novel sandra brown yang berkaitan dengan misteri biasanya tebal-tebal...

disini novelnya menceritakan tentang kisah seorang Dodge Hanley yang terdorong akan masa kecilnya (standar manusia deh segala hal berkaitan dengan kisah masa kecil) seperti menjauh dari kehidupan.

Dodge yang cinta mati ama Caroline, Caroline yang juga cinta mati ama Dodge...cuma karena salah dari Dodge membuat 30 tahun hilang percuma. Berry yang taunya bapaknya adalah almarhumah suami Caroline. yah kalau udah sakit hati mah logika juga ga jalan, dodge yang demi urusan kerjaan akhirnya tidur ama perempuan lain, caroline yang tersakiti akhirnya menjauhkan anaknya dari dodge dan membuat berry ga kenal ama ayah kandungnya. damn, segala hal yang diperbuat ama orangtua emang imbasnya ke anak.

Berry yang emosi-an kaya dodge akhirnya memancing pembunuh mengincarnya, mengajarkan kita supaya ga sembarangan mengeluarkan emosi yang meledak-ledak karena bukan mustahil menyakiti hati orang yang kita amuk, dan kayak si berry kenanya ama orang yang labil...

dari segi erotik, yah seperti buku lainnya lah cuma ngebahas soal tidur secara tersirat saja,,,ga dijelaskan secara detil.

dari segi dramanya : yah, bikin mangkel ama caroline...kalau ya emang benci ama si dodge kenapa harus menjauhkan anaknya sih? ampe diadopsi orang...dodge juga gampang banged merasa ga disayang jadi ga berjuang...sayangnya si berry ga diceritain gimana hubungan lebih lanjut ama ayahnya...

overall bagus lah, menarik untuk dibaca lagi :D: